profile

Senin, 19 Agustus 2013

Resep Danish Pastry

Resep Danish Pastry

danish-pastry

Bahan A :

- 500 gr terigu tinggi protein
- 70 gr gula pasir
- 1 sdt garam
- 50 gr susu bubuk
- 1 btr telur
- 50 gr margarine
- 11 gr ragi instant
- + 250 cc air es

Bahan B :

- 250 gr korsvet

Bahan vla :

- 50 gr terigu
- 50 gr custard powder
- 2 btr kuning telur
- 200 gr gula pasir
- 100 gr susu bubuk
- 600 cc air
- 1 sdm rhum
- 40 gr margarine

Pelengkap

- Buah-buahan kering secekupnya.

Cara membuat :

1. Bahan A : kocok terigu, gula, garam, susu bubuk dan ragi instant menggunakan mixer , dengan kecepatan no.1 hingga teraduk rata. Masukkan telur dan air sedikit-sedikit, kocok hingga tercampur. Masukkan margarine, kocok hingga kalis selama + 20 menit dengan kecepatan no.3 bulatkan adonan lalau simpan di lemari pendingin selama 1 jam.
2. Tutup bahan B dengan plastic, lalu giling dan tipiskan hingga setebal cm. Letakkan bahan B diatas adonan, lalu lipat. Giling dan tipiskan lagi. Lipat 1/3 bagian bawah kea rah tengah dan 1/3 bagian atas kea rah tengah, putar 90o kemudian giling dan tipiskan. Ulangi langkah tadi sekali lagi. Tutp adonan dengan plastic dan simpan dilemari pendingin selama 20 menit.
3. Keluarkan adonan, lalu ulangi langkah diatas sekali lagi. Tutup plastic dan simpan dalam lemari pendingin selama 30 menit.
4. Bagi adonan menjadi 2 bagian, lalu giling dan tipiskan. Bentuk persegi ukuran 42 x 30 cm. Olesi dengan vla dan taburi buah kering, gulung dan padatkan. Lalu potong-potong menjadi 12 potong. Poles permukaannya dengan kuning telur. DIamkan selama 45 menit.
5. Vla : campur semua ahan kecuali margarine dan rhum di dalam penggorengan. Aduk rata, masak di atas api kecil sambil terus diaduk hingga mengental. Terakhir tambahkan rhum dan margarine. Sisihkan.
6. Panaskan oven pada suhu 200o C, api atas dan bawah, selama + 10 menit.
7. Panggang menggunakan api bawah + 15 menit,dilanjutkan dengan api atas dan bawah + 5 menit, hingga matang.
8. Danish pastry siap dinikmati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar